Inilah Kenyamanan yang Bakal Kamu Dapatkan, Jika Memilih Rumah Kontainer Sebagai Tempat Tinggal !!

Rumah kontainer Malaysia & Indonesia – Jika Anda jeli, di beberapa kota di dunia atau bahkan Indonesia banyak terdapat ‘bangunan’ yang terbuat dari container bekas. Yup, tren bangunan dari container ini mulai marak di tanah air, terutama untuk properti konvensional.

Rumah Kontainer Mewah

rimah kontainer mewah dan indah
majalahasri.com

Nah, jika Anda sering berjalan-jalan ke Amerika atau negara manapun di Eropa tentu sangat banyak menyaksikan banyak container yang di dalamnya menjadi tempat untuk berbisnis, menjadi rumah tempat tinggal keluarga, atau bahkan bisa berpindah tempat.

Di ibukota, tren ini juga bisa Anda temui di beberapa restoran yang hadir dengan membawa konsep bangunan dari container yang sudah terpakai.

Akan tetapi, di Indonesia secara keseluruhan masih jarang ditemui container yang dijadikan sebagai tempat hunia. Jika Anda secara pribadi merasa ingin menjadi unik dengan mempunyai hunian dari container, mengapa tak coba memilikinya?

Rumah Kontainer di Malaysia & Indonesia Murah? Benarkah?

rumah box kontainer
majalahasri.com

Sekarang sudah banyak penyedia rumah kontainer dengan harga jual kontainer bekas atau barunya yang bisa disesuaikan dengan budget Anda.

Contohnya, untuk container baru yang sama sekali kosong tanpa perawatan serta perlakuan yang khusus, harganya sekitar Rp13-14 juta. Sementara untuk container yang telah didesain ulang atau dimodifikasi bisa mencapai harga Rp70 juta.

Kelebihan dan Kekurangan Rumah Kontainer

rumah kontainer tahan gempa
beritagar.id

Jenis rumah avantela container sendiri dibagi menjadi dua yakni ukuran 6 feet dan 12 feet. Bagaimana tertarik untuk memilikinya? Berikut adalah kelebihan dan kekurangan yang harus kamu ketahui sebelum memiliki hunian dari container.

Kelebihan Rumah kontaiener

  1. Model yang ringkas hingga Anda bisa berpindah-pindah lokasi.
    Bentuk tergolong unik dan tak perlu IMB (Izin Mendirikan Bangunan) sebab termasuk bangunan sementara/temporary.
  2. Klien tak perlu memikirkan instalasi air dan listrik sebab semuanya sudah terpasang dan siap digunakan langsung mulai dari AC, toilet, lampu, dan lain sebagainya.
  3. Harga tergolong lebihi terjangkau jika dibanding dengan rumah dengan ukuran yang sama. Contoh ilustrasi: container ukuran 6 m luasnya 6m x 2,5m = 15m2. Sementara untuk rumah di Jakarta misalnya memakan biaya paling tidak Rp3,5 juta/m2 x 15m2 = Rp52,5 juta dan ini belum termasuk biaya AC dan lain-lain.

Namun dengan budget sekitar Rp55 juta tersebut dengan spek yang hampir sama dengan bangunan rumah Anda sudah mampu mendapatkan rumah container bahkan dengan AC.

Kekurangan Rumah Kontainer

  1. Pengiriman terbatas hanya ke lokasi tertentu yang mana jalannya bisa diakses truk roda 10 sehingga tak semua lokasi bisa dibangun rumah container.
  2. Ukuran rumah container juga terbatas. Jika klien ternyata klien minta tinggi bangunan 3-4 meter maka hanya bisa mengikuti ukuran aslinya saja. Jikapun bisa maka diperlukan biaya hingga dua sampai tiga kali lipat.
  3. Jika dibuat dengan sistem knockdown agar bisa melalui jalan sempit maka akan memakan biaya yang juga lebih besar.

Jika dilihat kekurnagan dan kelebihan dari rumah kontainer lebih dominan banyak manfaatnya ya? Rumah kontainer selain dijadikan sebagai rumah, container bekas juga bisa dijadikan sebagai toilet atau kantor sementara.

Anda bisa membuatnya sebagai toko minimalis, caffe, resto dll, yang akan menambah kesan unik dan nyaman karenanya.

jika anda ingin melihat contoh hanyalnya bisa melihat di jl net Travel kediri surabaya di pinggiran jalan yang akan anda temui

Kotak besi besar yang umum dipakai sebagai peti kemas barang-barang ekspor ini ternyata banyak sekali manfaatnya.

Layaknya membuat rumah container, container bekas harus dipoles terlebih dahulu sebelum dijadikan ruang yang layak untuk kegiatan kerja manusia.

Bahkan, banyak orang yang menjadikan ini sebagai lahan bisnis. Sebab, tidak sedikit juga orang yang memesan pembuatan kantor atau toilet dari container sebab harganya yang murah dan praktis.

Setelah Anda tahu kelebihan dan kekurangan dari rumah container, tertarik kah untuk memiliki hunian dengan harga murah dan bentuk unik dan menarik dari bangunan biasanya ini.

One comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *